Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Timnas Thailand U-23 di SEA Games 2021 yang digelar hari ini. Ini merupakan laga semi final yang tak boleh untuk dilewatkan.
Timnas Indonesia akan menghadapi Myanmar pada laga perebutan tiket final cabang olahraga sepakbola SEA Games 2021 di Thien Truong Stadium, Nam Dinh, Kamis (19/5/2022) sore WIB. Pemenang laga ini akan berhadapan dengan Vietnam atau Malaysia di final dalam partai perebutan medali emas.
Indonesia lolos ke semifinal dengan predikat runner-up Grup A di bawah juara grup Vietnam. Sementara Thailand lolos sebagai juara Grup B usai mengungguli Malaysia.
Pertemuan kedua tim di babak semifinal SEA Games 2021 ini sekaligus mengingatkan akan duel Indonesia Vs Thailand di final Piala AFF 2020 lalu, ketika Skuad Garuda harus menelan kekalahan. Tapi Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia sudah menegaskan kedua ajang tidaklah sama.
“Kami memang kalah oleh Thailand di Final Piala AFF 2020, tetapi situasi kali ini berbeda. Ini turnamen untuk tim U-23 dan kami sudah melakukan persiapan yang cukup baik untuk melawan Thailand,” kata Shin Tae-yong saat memberikan pernyataan, Rabu (18/5).
“Saya sudah punya pengalaman di Piala AFF dan ini pertama kali di SEA Games. Thailand, Vietnam, dan Indonesia selalu menjadi saingan,” ujarnya menambahkan.
Pertemuan Indonesia Vs Thailand sore hari nanti akan menjadi yang ke-23 kali di ajang SEA Games. Thailand dominan dengan catatan 15 kali menang, dua kali imbang, dan lima kali kalah.
Duel timnas U-23 Indonesia lawan Thailand pada hari ini semula dijadwalkan kick-off pada pukul 19:00 WIB. Tapi pada prosesnya laga menjadi pukul 16:00 WIB. Semifinal lain, Vietnam vs Malaysia, geser ke pukul 19:00 WIB.